Disadari atau tidak pembeli memiliki alasan tersendiri dalam menentukan keputusan pembelian. Itulah mengapa setiap produk memiliki segmentasi pasar yang berbeda yang menjadikannya penting dalam strategi pemasaran. Agar lebih mudah memahaminya, berikut adalah contoh segmentasi pasar, efektif kenali target pasar anda!
Namun, sebelum itu ada baiknya anda memahami dahulu apa itu segmentasi pasar, tujuan segmentasi pasar serta jenis dan contohnya. Baca selengkapnya disini ya!
Apa Itu Segmentasi Pasar?
Mengapa segmentasi pasar erat kaitannya dengan target pasar? Singkatnya, segmentasi pasar adalah pengelompokan pelanggan untuk produk tertentu. Sedangkat target market adalah sekelompok orang sebagai tujuan penjualan produk anda.
Segmentasi pasar dengan target market yang sesuai merupakan sebuah acuan dalam penentuan positioning, sehingga bisnis menjadi lebih fokus dalam pengembangan produk secara serta lebih unggul dibanding pesaing. Jadi, sebenarnya apa itu pengertian dan tujuan segementasi pasar? simak penjelasan berikut ini!
Pengertian
Menurut ahli ekonomi Kotler dan Amstrong, segmentasi pasar merupakan suatu proses membagi pasar kedalam segmen-segmen pelanggan potensial dengan kesamaan karakteristik yang menunjukkan kesamaan prilaku pembeli.
Sedangkan menurut Eric Berkowitz, segmentasi pasar artinya membagi pasar dalam suatu kelompok yang jelas berdasar kebutuhan dan respon yang sama.
Apabila diambil kesimpulannya, segmentasi pasar yaitu proses pembagian target pasar sesuai dengan kriteria tertentu. Apa saja kriterianya? lebih jelasnya dibahas pada jenis-jenis segmentasi pasar.
Tujuan Segmentasi Pasar
Penentuan segmentasi pasar salah satunya untuk meningkatkan volume pembelian. Berikut adalah tujuan segmentasi pasar, antara lain :
- Pasar lebih mudah dibedakan, sehingga lebih mudah memahami konsumen dan memenuhi kebutuhan serta seleranya
- Memudahkan identifikasi peluang pasar secara lebih baik dan lebih luas
- Pelayanan prima kepada pelanggan, karena sudah ada pengelompokan kebutuhan konsumen sehingga kepuasan konsumen cenderung lebih mudah dipenuhi
- Pengembangkan produk secara tepat, dapat lebih fokus sebagai solusi penyelesaian masalah
- Efisiensi menentukan saluran distribusi dan pemasaran, hanya gunakan yang memberi dampak positif
- Memudahkan evaluasi target dan strategi bisnis kedepannya menjadi lebih terarah
Baca juga : Jenis-jenis Pemasaran Online: Media, Strategi, dan Manfaatnya
Jenis-Jenis Segmentasi Pasar
Secara umum, terdapat 4 jenis segmentasi pasar yaitu segmentasi pasar perilaku, demografis, psikografis dan segmentasi pasar geografis. Simak penjelasan dibawah ini!
Segmentasi Pasar Perilaku
Acuan yang digunakan dalam penentuan segmentasi pasar perilaku berdasar pada tingkah laku konsumen terhadap produk yang ditawarkan. Mulai dari : sikap, pengetahuan, reaksi, frekuensi pembelian, penggunaan produk, loyalitas serta manfaat yang didapatkan pelanggan. Lebih jelasnya, simak contoh segmentasi pasar perilaku pada paragraf berikutnya.
Segmentasi Pasar Demografis
Jenis segmentasi pasar lainnya adalah pengelompokan segementasi pasar yang lebih fokus pada aspek kependudukan seperti :
- Umur, biasanya untuk produk makanan, tapi juga bisa digunakan untuk berbagai jenis produk atau jasa sesuai kebutuhan
- Agama, setiap agama memiliki aturan masing-masing dengan ciri khas dan kebutuhan yang berbeda
- Pekerjaan, seperti guru, TNI, petani atau pengusaha
- Pendidikan, yaitu berdasar jenjang pendidikan seperti SD, SMP, SMA, dst
- Pendapatan, digunakan untuk penentuan produk kendaraan, kosmetik, pakaian, perjalanan dan liburan
- Jenis kelamin, umumnya pada produk pakaian, kosmetik dan minuman.
- Kepemilikan rumah, seperti rumah sendiri, sewa atau kontrak. Biasanya untuk usaha bidang perumahan
- Jumlah anggota keluarga, dapat digunakan untuk penentuan produk paket keluarga misal keluarga inti, keluarga besar dll. Biasanya pada produk jasa wisata atau penginapan.
Segmentasi Pasar Psikografi
Pengelompokan psikografis ini cenderung lebih berkaitan pada faktor psikologi pelanggan atau ciri kepribadian, sehingga anda harus mengetahui lebih detail selera konsumen anda. Variabel psikografis, diantaranya :
- Status sosial, misal pemimpin masyarakat, pendidik
- Gaya hidup, seperti modern, tradisional, hemat, mewah, boros
- Kepribadian, seperti penggemar, pemerhati
- Hobi, orang kalu sudah hobi apapun dibeli untuk memenuhi kepuasan diri
- Ketertarikan, bisa disebabkan karena desain, orang yang ada di promosi, keinginan melakukan atau memiliki hal yang sama, dll
Segmentasi Pasar Geografis
Apa yang terlintas dibenak anda ketika mendengar kata geografis? pasti tidak jauh mengenai lokasi, tempat dan daerah. Pengelompokan segmantasi pasar geografis juga sama pentingnya dengan segmentasi pasar lainnya, karena kebutuhan produk pasti berbeda sesuai lokasi, keadaan dan cuaca.
Selanjutnya terdapat variabel geografis :
- Iklim, dapat dihubungankan dengan produk yang ditawarkan sesuai iklim. Misal : Pakaian dengan bahan jersey premium ini cocok untuk anda yang tingga di iklim tropis
- Wilayah, yaitu berdasar negara, kota, kabupaten, provinsi,dll. Sehingga terdapat segmen pasar lokal, regional dan internasional atau ekspor.
- Kepadatan penduduk, seperti pada daerah Surabaya, Jakarta,dll.
Contoh Segmentasi Pasar Berdasar Jenis
Setelah anda memahami apa itu segmentasi pasar, mulai dari pengertian, tujuan segmentasi pasar dan jenis segmentasi pasar. Dibawah ini adalah contoh segmentasi pasar berdasar jenisnya :
Contoh Segmentasi Perilaku
Agar lebih paham mengenai segmentasi pasar, berikut kami sajikan dalam bentuk tabel :
Kodomo | Close Up | Pepsodent | |
Variabel Perilaku | Reaksi, penggunaan produk | Sikap | Pengetahuan dan manfaat |
Tujuan | Menarik dari segi warna, kemasan dan sensasi rasa | Memutihkan Gigi | Perawatan Gigi |
Target Pasar | Anak-anak | Golongan muda dengan interaksi sosial tinggi | Keluarga |
Segmentasi Produk Pasta Gigi
Contoh Segmentasi Demografis
Apakah anda pengguna transportasi online? berikut ini contoh segmentasi pasar demografis mengenai jasa transportasi berdasar aspek umur, pekerjaan dan pendapatan, antara lain :
- Klaster pertama, yaitu penumpang ojek online seperti Grab, Gojek, Uber dll. Biasanya didominasi usia 15-25 tahun, pengguna berasal dari kalangan pelajar atau mahasiswa. Karena belum memiliki pendapatan, mereka memiliki perhitungan intensitas pemakaian sehingga lebih sensistif pada harga.
- Klaster kedua, merupakan penumpang ojek online lokal seperti Ojek Baper, Obah, dll. Pengguna berasal dari kalangan Pegawai, PNS dan wiraswasta yang berusia kisaran 30-50 tahun sehingga lebih mengutamakan kecepatan dan kenyamanan dibanding harga.
Contoh Segmentasi Psikografis
Selanjutnya mari kita pahami contoh segmentasi pasar psikografis. Apakah anda suka ngopi dan ngumpul bareng teman-teman anda? Tempat seperti apa yang anda pilih? Apakah tempat tenang dan santai untuk ngobrol ataukah tempat dengan live music agar dapat have fun bareng?
Dari pertanyaan diatas, tempat ngopi erat hubungannya dengan preferensi berupa gaya hidup, status sosial seseorang. Oleh karenanya, setiap tempat sudah memiliki segmentasi yang berbeda, simak berikut ini :
- Angkringan kopi, cenderung untuk seorang yang memiliki gaya hidup sederhana
- Coffee shop, segmentasi ini lebih menyasar kepada status sosial. Seorang bos atau pemimpin biasanya akan memilih tempat yang terlihat lebih mewah atau elegan
- Cafe, lebih menyasar pada aspek kepribadian yang suka keramaian, musik, dll
Contoh Segmentasi Geografis
Dalam brand yang sama namun beda negara maka segmentasi pasar pun harus berbeda sesuai dengan kebutuhan dan kebiasaan masyarakat di wilayah tersebut. Contoh segmentasi pasar geografis pada produk ayam KFC ini misalnya.
Di luar negeri orang tidak terbiasa makan nasi oleh karena itu tidak ada menu nasi disana. Namun, karena mayoritas orang Indonesia memakan nasi, maka agar dapat mencapai target pasar di Indonesia harus ada menu berupa nasi.
Contoh Segmentasi Pasar Berdasar Produk
Tidak hanya contoh segmentasi berdasar jenisnya saja. Disini kami juga akan membahas apa saja contoh dari segmentasi pasar berdasar produk. Baca selengkapnya pada paragraf selanjutnya :
Contoh Segmentasi Pasar Produk Makanan
Anda mungkin sudah tidak asing lagi dengan produk satu ini, karena sekarang anda tidak perlu jauh-jauh pergi ke negara tersebut jika ingin memakannya. Produk makanan ini adalah ramen.
Ramen berhasil menarik perhatian dari berbagai kalangan dan latar belakang, tempat yang unik, sajian menarik serta cita rasa yang bisa diterima di lidah Indonesia. Simak contoh segmentasi pasar produk makanan berikut ini:
- Segmentasi demografis dengan variabel :
- Umur, penikmat ramen adalah untuk usia remaja ke dewasa karena cita rasa yang cenderung pedas
- Pendapatan, orang yang memiliki pendapatan menengah ke atas karena biasanya orang dengan penghasilan lebih rendah akan mempertimbangkan harga dan memilih mia ayam daripada ramen
- Segmentasi psikografis adalah segmen yang dituju paling luas, variabel yang digunakan antara lain:
- Gaya hidup orang-orang modern, tau apa yang sedang viral
- Kepribadian, ramen cocok dikonsumsi orang suka mie, pedas, dan berkuah
- Ketertarikan, ingin mengikuti trend makan ramen seperti yang sedang rame oleh food vloger, rmuncul rasa ingin tau dan mencoba entah karena rasa, tempat atau sensasinya.
- Segmentasi geografis dengan variabel wilayah karena ramen belum dijumpai di wilayah desa
Contoh Segmentasi Pasar Produk Minuman
Kali ini kami akan membahas sebuah produk yang mulai marak digemari, yaitu kopi kemasan siap minum. Akhir-akhir ini muncul banyak sekali jenis kopi kemasan siap minum, namun karena mereka memiliki segmentasi berbeda sehingga sekalipun banyak pesaing, mereka tetap laris dan laku dipasaran sesuai segmentasi yang mereka masing-masing tentukan. Perhatikan tabel berikut
Kopi Kenangan | Kopi Good Day | Golda Coffe | |
Jenis Segmentasi Pasar | Psikografis | Perilaku | Demografi |
Variabel Segmentasi pasar | Ketertarikan, Status Sosial | Reaksi, Pengetahuan, loyalitas | Usia 18-28 tahun |
Target Pasar | Semua Kalangan | Remaja | Millenial |
Keterangan | Branding menarik oleh KOL Isyana dan Nicholas Saputra, bahan premium sehingga harga tergolong mahal | Branding produk dengan banyaknya varian rasa, promosi dengan aktor anak muda (remaja) yang aktif dan eksploratif | Kesan elegan dari segi bahan namun tetap dengan harga dikenal lebih terjangkau |
Contoh Segmentasi Pasar Produk Minuman Kopi Dalam Kemasan Siap Minum
Walaupun produk kopi nya sama, dari segi rasa mungkin tidak berbeda jauh. Jika ditelaah lebih lanjut ternyata segmentasi pasar mereka berbeda.
Baca juga: Kata kata Promosi Minuman Paling Populer, Kamu Harus Tau!
Contoh Segementasi Pasar Produk Tas
Produk tas pada gambar diatas memeiliki warna dan ukuran yang hampir mirip, lalu bagaimana dengan segmen pasarnya?
- Tas A menerapakan segmentasi psikografi dengan variabel gaya hidup
- Tas B lebih unisex bisa untuk laki-laki atau perempuan, maka segmen yang digunakan adalah demografi
- Tas C menerapkan segmentasi psikografi juga namun dengan variabel ketertarikan
Contoh Segmentasi Produk Lightstick
Selanjutnya, contoh segmentasi pasar produk lightstick ini berdasar pada segmen pasar psikografis berikutnya adalah pada variabel kepribadian yaitu penggemar. Misalnya “Blink” yang merupakan sebutan penggemar black pink. Saat blackpink mengadakan konser di Indonesia baru-baru ini yang bertempat di GBK, seluruh penontonnya membawa lightstick berwarna pink.
Maka sangat jelas bahwa segmentasi pasar lighstick blackpink adalah para penggemar blackpink dan mereka membelinya dengan senang hati serta penuh antusias tanpa memperdulikan harganya.
Contoh Segementasi Pasar Produk Kerajinan
Produk hand made atau kerajinan tangan biasanya mengacu pada segmentasi pasar psikografi, berdasar hobi atau kesukaan. Sehingga butuh atau tidak butuh, kalau sudah hobi tetap dilakukan serta biasanya pembeli tidak memperdulikan harga asalkan suka. Produknya berupa batik, merchandise, guci, lukisan, ornamen, dll.
Contoh Segementasi Pasar Produk Kendaraan
Persaingan produk semakin hari semakin ketat, tak terkecuali produk kendaraan. Biasanya segmentasi yang digunakan untuk produk otomotif adalah berdasar pada aspek demografi dan psikografi, padahal sebenarnya produk otomotif bisa juga dogolongkan berdasar segmen perilaku dan geografi.
Nah, apakah anda juga menggunakan salah satu motor dari gambar diatas? pasalnya, motor ini sedang ramai dipasaran. Mari simak analisis contoh produk kendaraan diatas!
- Scoopy, segmentasinya tertuju pada segmen psikografi yaitu variabel hobi. Body motor scoopy ini dikenal mudah dan apik untuk dimodif. Selain itu aspek kepribadian juga mempengaruhi gaya atau style dari pengendara.
- Fazzio, merupakan produk motor keluaran baru yang mengejar segmen perilaku dan demografi dengan tema smart and stylish, keunggulan fitur yang belum dimiliki lainnya. Variabel yang digunakan adalah fungsi atau manfaat produk, loyalitas brand, pendapatan dan pekerjaan.
- Vespa, menyasar pada segmen psikografi yang mengutamakan gaya hidup serta menunjukkan segmen demografi yaitu variabel penghasilan. Karena harga vespa cukup mahal
Sekalipun segmentasi yang digunakan adalah sama, tapi variabel segmennya berbeda maka target marketnya sudah berbeda. Sehingga produk kendaraan ini sama-sama laris di pasaran
Cara Menentukan Segmentasi Pasar
Segmentasi pasar berhubungan erat dengan strategi pemasaran, sehingga dalam pentuannya pun ada caranya berupa prosedur yang harus dilakukan, sebagai berikut :
- Survey stage prosedur, merupakan tahapan pencarian data berupa wawancara atau survey pelanggan yang dilakukan oleh perusahaan secara pribadi
- Analysis stage, yaitu tahap analisa untuk menemukan jawaban dari setiap pertanyaan yang muncul. Kenapa konsumen beli dan tidak beli, mencari tahu alasan serta motivasinya
- Profiling stage, merupakan proses identifikasi kelompok konsumen untuk penentuan segmentasi pasar diseusikan dengan taget pasar dan strategi pemasaran yang akan digunakan.
Tentunya, cara ini tidak akan mudah jika dilakukan dengan proses biasa. Saat ini, tekhnologi berupa website mampu memberikan 79 % kesuksesan informasi pada produk yang tersegmentasi. Persaingan pasar semakin ketat, dan anda harus sigap menentukan segmen pasar kemudian segera kenali target pasar anda!
Kesimpulan
Segmentasi pasar merupakan penggolongan segmen berdasar kriteria atau variabel tertentu. Berbagai contoh segmentasi pasar berdasar jenis dan produknya sudah diberikan mulai dari produk makanan, tas, kendaraan, jasa dan lainnya. Selanjutnya, kenali target pasar anda dengan segera melalui penentuan variabel segmen pasar.
Saatnya kelola bisnis anda dengan menggunakan tekhnologi. Temukan segmentasi pasar anda dengan custom website sesukamu! Mau tanya-tanya dulu? konsultasikan gratis dengan klik banner dibawah ini!